5 TIPS Promosi Buku Indie
1. HIDUPKAN SEGERA AKUN MEDIA SOSIALMU Bukumu sudah selesai kamu tulis? Dan, sudah kamu kirimkan ke redaksi Stiletto Indie Book untuk dilakukan proof reading? Kalau begitu, nggak usah tunggu nanti-nanti, sekaranglah saatnya kamu mulai promosi buku. Yes, sekarang, Stilovers. Yuk, yuk, yang tadinya akun-akun media sosialnya nggak pernah diupdate, Twitter-nya dicuekin, Instagram-nya antara ada dan tiada, Facebook-nya bersarang laba-laba, bisa mulai dibersihin. Mulai diisi-isi. Mulai say hi ke teman-teman. Mulai bikin status yang “mencerminkan bahwa kamu penulis”. Yang punya blog, mulai diisi juga. Tulislah hal-hal yang berhubungan dengan kepenulisanmu. Bahkan kamu juga bisa mulai kasih teaser-teaser mengenai buku barumu itu. Misalnya nih, desain cover yang direkomendasikan oleh Stiletto sudah jadi, kamu bisa tuh bikin polling di Facebook ataupun Instagram kamu. Minta pendapat teman-teman untuk kasih masukan, atau pilih di antara cover yang ada. Kalau kamu sudah melakukannya, well, c...